ARTIKEL

Berapa Lama Waktu Operasi LASIK?

Tuesday, December 8, 2020 | SILC Lasik Center
berapa-lama-waktu-operasi-lasik

Berapa Lama Waktu Operasi LASIKTidak seperti operasi besar lainnya, operasi LASIK bisa dilakukan dengan waktu yang cepat. Namun demikian tetap perlu berbagai persiapan agar semua berjalan dengan lancar. Persiapan juga bisa dari sisi klinik, staf, dokter, perawat dan yang tak kalah penting adalah persiapan dari pasiennya. Berikut gambaran dan estimasi waktu  yang diperlukan ketika seseorang akan menjalani operasi LASIK. Sekiranya pasien sudah dilakukan pemeriksaan pra Lasik dengan lengkap dan sudah diperiksa dokter ahli Lasik dari SILC Lasik Center dan dinyatakan layak LASIK maka setelah urusan administrasi selesai dan informed concernt sudah dijelaskan dan ditandatangani maka selanjutnya pasien masuk ke ruang persiapan operasi.

PROSEDUR OPERASI

  • 5 menit : pasien akan diberikan dan mengenakan baju khusus operasi, pakai surgery cap dan kaos kaki, perawat memberikan anestesi topikal/tetes dan dilanjutkan pembersihan daerah sekitar mata dan kelopak mata dengan pemberian Iodin Povidone
  • Mesin sudah disiapkan sebelumnya dan data pasien sudah masuk mesin laser
  • 3 menit : pasien masuk ruang OK dan tidur/terlentang di meja/bed pasien, lalu perawat memberikan anestesi topikal/tetes akan memasang drape (plastik untuk menutup bulu mata atas dan bawah) dilanjutkan memasang spekulum (untuk penyangga kelopak mata, agar tidak berkedip).
  • Dokter siap memulai operasi.
  • 10 menit per mata untuk operasi Smartsurface dan 15 menit per mata untuk operasi ZLasik
  • Operasi selesai
  • 2 menit : Pemeriksaan kondisi kornea/flap dan sebagainya dengan slitlamp pasca operasi
  • 5 menit : penjelasan obat oleh perawat termasuk penekanan apa yang boleh dan apa yang tidak boleh dilakukan pasca operasi Lasik
  • Pasien pulang
jadi Berapa Lama Waktu Operasi LASIK? Kira-kira itu gambarannya, ketika seseorang akan menjalani operasi LASIK di SILC Lasik Center. Ketika masuk di ruang OK maka adan diiringi dengan suara musik pelan, sehingga suasana menjadi santai. Selama operasi pasien sadar dan bisa mendengarkan semua instruksi dokter. Setiap tindakan yang akan diberikan baik oleh perawat maupun dokter akan disampaikan ke pasien beserta tujuan atas tindakan tersebut, sehingga pasien paham dan tidak kaget. Hal penting yang perlu diperhatikan pasien adalah ikuti semua instruksi dokter lalu tetap tenang dan santai dan konsentrasi penuh dengan fokus mata melihat ke arah cahaya lampu warna hijau. InsyaAllah hasilnya akan sempurna. Perlu info lebih lengkap? Silahkan WA 082210488488